Jambore PENITI SMAXI yang diadakan pada tanggal 16-18 oktober 2009 bertempat di Bumi Perkemahan Semen Gresik,JL. Awikoen segunting, kompleks Semen Gresik,Gresik.Yang diikuti oleh para anggota PENITI SMAXI. Acaranya seru banget lho.... Mulai dari canda tawa,susah senang kami lalui bersama. Acaranya dimulai dari tanggal 16 oktober 2009 pukul 15.00 kami berangkat dan sampai di tujuan kira-kira pukul 16.00. Setelah itu kami mulai membagi tenda untuk beristirahat .Setelah sejenak beristirahat kami melaksanakan sholat ashar dan mempersiapkan literatur untuk materi . adzan magrib pun berkumandang, kami semua segera melaksanakan sholat magrib dan dilanjutkan dengan makan malam bersama. Setelah selesai malakukan semua itu kami berkumpul di depan lapangan depan tenda bersama seluruh peserta JAMBORE PENITI dan tak lupa ada Pak Abdul Ghofur yang bertindak sebagai pembina acara ini. Setelah acara kumpul-kumpul atau acara pembuka selesai kami pun memulai untuk istirahat buat melepas rasa ngantuk. Tiba-tiba pukul 00.00 kami dibangunkan untuk melakukan jelajah malam.pada saat itu saya merasa takut karena saya harus melewati hutan-hutan atau rawa-rawa yang ada disekitar daerah itu. Setelah jelajah malam usai kami pun dipersilahkan untuk tidur kembali.
pada hari yang ke-2 tiba-tiba kami bangun pukul 05.00 padahal kami belum melaksanakan sholat subuh, akhirnya kami sholat subuh dengan tergesa-gesa karena takut waktunya habis.Kegiatan pada hari yang ke-2 itu dimulai dari senam pagi,makan pagi terus istirahat sejenak lalu permainan out bond,terus dilanjutkan dengan materi tentang perakitan CPU,dan adzan dzuhur pun berkumandang kami pun mengerjakan sholat dzuhur.selesai itu kami melakukan makan siang. dan kami diberi waktu untuk istirahat, waktu itu kelompok saya menggunakannya untuk latihan buat apresiasi seni puncak acara. Setelah itu kami kembali diberi materi oleh salah satu orang anggota TPC .tentang menginstal ubuntu.dan dilanjutkan mandi dan sholat ashar.sampai kami menunggu sholat magrib.Akhirnya kami pun masuk pada puncak acara dimana semua anggota peniti berkumpul dengan beberapa tamu dari berbagai komunitas salah satunya yaita TPC. sampai acara inti kakak kelas mulai menyalakan api unggun dan setiap kelompok dari peserta,panitia, alumni, dan dari setiap komunitas menampilkan apresiasi seni dan game ,ternyata acara itu sangat seru .Setelah acara itu selesai kami pun kembali ke tenda untuk melepas rasa ngantuk satelah melewati hari yang asyik ini walaupun pada hari itu kami mendapat teguran dari ketua peniti dan para panitia.
Pada hari ke-3 dimana hari terakhir kita berrada di tempat itu. Hari ke-3 ini dimulai dari senam pagi seperti sebelumnya, mandi dilanjutkan dengan makan pagi, dan terakhir yaitu packing. Selesai packing kami pun pulang ... Sungguh pengalaman yang tak terlupakan........
Jumat, 23 Oktober 2009
JAMBORE PENITI SMAXI
Diposting oleh RITA BLOG di 05.03
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar